Agama
adalah suatu keyakinan yang dianut masing-masing manusia yang mengatur kepercayaan
dan peribadatan yang berhubungan dengan pergaulan manusia dan manusia serta
lingkungannya. Seperti yang kita ketahui, agama yang ada didunia ini sangat
banyak bukan cuma Islam, Kristen, Hindu,
Budha, Yahudi saja tetapi masih banyak lagi agama yang jarang kita ketahui
keberadaannya dan dianut di negara apa.
Secara umum, Agama di Indonesia memegang peranan penting dalam kehidupan
masyarakat. Di Indonesia sendiri banyak dikenal bermacam-macam agama
atau kepercayaan, akan tetapi agama yang diakui hanya ada lima antara lain Islam,
Kristen Protestan dan Katolik, Hindu, Budha dan Kong Hu Cu. Fungsi dari agama
yaitu sebagai pedoman hidup bagi individu maupun kelompok agar memperoleh
kehidupan yang bermanfaat baik didunia maupun di akhirat.
Kehidupan
didunia ini semata-mata hanya sementara saja. Oleh karena itu, kita sebagai
manusia yang berpegang teguh kepada agama harus melakukan suatu tindakan dan perbuatan yang
baik kelak memperoleh suatu amal ibadah. Tapi disisi lain, beberapa orang
terkadang melakukan suatu tindakan kejahatan yang berdampak buruk terhadap
mereka sendiri. Misalnya saja pergaulan bebas pada kaum remaja. Secara umum,
kita bisa mengetahui bagaimana pergaulan anak sekarang yang terkadang berdampak
buruk terutama pada mereka sendiri.
Pergaulan bebas
sangat tidak layak karena akan berakibat fatal, membuat kaum remaja terpuruk
dan akan dijauhi teman-temannya. Hal
yang dilakukannya pun terkadang brutal, seperti mabuk-mabukkan, ugal-ugalan
dijalan hingga berhubungan seks. Semuanya itu akan berakibat fatal dan
berdampak buruk bagi psikologisnya
terutama dalam agama. Pastinya dalam beragama diajarkan bagaimana cara
berperilaku sopan santun, bertata karma dan bergaul dengan sesama manusia
lainnya. Seorang kaum remaja yang melakukan hal yang tidak sepantasnya
dilakukan dan tergolong dari keluarga yang beragama sangatlah mencoreng nama
keluarga dan agamanya sendiri. Itu sama saja dengan mempermalukan agama sendiri
dan menganggap remeh agamanya. Padahal segala perbuatan yang buruk sudah
diajarkan dari masing-masing agama. Hal ini sangat disayangkan sekali karena
agama yang kita ketahui bertujuan untuk mendorong
orang sehingga mereka belajar, memahami dan mengetahui hidup dalam suatu cara
untuk menjadi bermanfaat bagi orang lain dan tidak merugikan tetapi dari contoh
pergaulan bebas tadi agama hanya berupa
wacana saja.
Tindakan
yang dilakukan seorang kaum remaja ini sebenarnya sudah mencakup moral knowing dan
moral filling tetapi untuk moral actionnya sangatlah buruk karena perilaku buruk
yang dilakukan berdampak juga pada ajaran agamanya. Oleh karena itu, kita
sebagai penerus bangsa seharusnya melakukan hal yang sepantasnya kita lakukan dan
jangan melanggar aturan yang sudah dibuat dari masing-masing agama. Dan jangan
sekali-kali meremehkan agama karena kehidupan kita sepenuhnya lahir dari agama
yang kita anut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar